Film Indonesia PULAU HANTU Full Movie [HD] Film Indonesia "Palau Hantu" Dante, Nero, Abel, Mario, Meryl, Radella, Alisha, dan Tracy adalah delapan sahabat yang berencana pesiar ke Bunaken dengan menggunakan Kapal Pesiar Mini milik ayah Abel. Dalam perjalanan di laut, ayah Abel menelepon bahwa tindakan yang ternyata dilakukan Abel tanpa seizin sang ayah itu akan berbuah bencana karena kapal itu akan digunakan untuk menjemput relasi bisnis ayah Abel. Maka dari itu, daripada terpaksa berbelok arah, mereka menemukan sebuah pulau bernama Pulau Madara yang beresor tunggal. Kapal akan kembali ke Pulau Madara beberapa hari lagi. Ternyata disana suasananya menyenangkan. Dengan kekayaan Abel, mudah bagi mereka untuk "menguasai" pulau itu. Apalagi, pulau itu tidak ditempati oleh siapapun kecuali pengelola resor, Pak Tandu, dan kawan pembersih resornya, Lasar. Sedari awal, Pak Tandu memperingatkan kepada mereka agar tidak pergi ke belakang pulau baik melewati jalur darat ataupun laut. Hari pertama berjalan menyenangkan hingga saat makan malam, Lasar menceritakan Tania, seorang anak yang fotonya terpampang di meja makan. Tania adalah anak pemilik resort itu yang meninggal karena tenggelam dibelakang pulau, naas mayatnya belum ditemukan. Hal itu juga membuat ayahnya shock dan sempat mencoba bunuh diri. Di hari kedua, bermain dengan jetski. Karena tertantang, orang-orang termasuk Abel, Dante, Nero, dan Meryl pergi ke belakang pulau lewat jalur laut. Meryl sempat tenggelam disana dan menemukan sebuah boneka yang ia temukan di laut. Di pantainya, Pak Tandu yang memeriksa kerusakan jetski yang dikendarai Nero, menemukan gumpalan rambut tersangkut di dalam mesinnya. Pada malamnya saat Nero selesai dari kamar, ia bertemu Laras yang menceritakan kembali kegiatannya dimana ia harus menyiapkan sesajen untuk keesokan harinya di makam kosong di belakang pulau. Ia juga menceritakan keheranannya akan perintah tersebut. Di sisi lain, Meryl yang menemukan boneka mulai terobsesi dengan boneka tersebut. http://ift.tt/1sppNPD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar